Nah,
agar tidak ada barang yang lupa dibawa, sebaiknya hijabers mulai
mempersiapkan segala sesuatunya dari sekarang. Yang paling penting
adalah busana, kira-kira busana apa sih yang cocok untuk dikenakan
selama traveling?
Biar
hijabres gak saltum, berikut ini ada tips dari rumah mode Zoya memilih
busana tepat untuk traveling, agar penampilan tetap nyaman, fresh,
fashionable dan makin cantik.
Pertama,
jika hijabers menginap, siapkan baju dan kerudung yang mudah untuk
dipadu padankan. Sebaiknya pilihan warna-warna basic siap sedia di
travel bag.
Kedua,
pilih hijab yang praktis digunakan seperti bergo dari bahan lucy.
Selain nyaman dan mudah menyerap keringat, bahan ini mudah dilipat atau
digulung tanpa khawatir akan kusut
Ketiga,
kenakan baju yang tidak mudah kusut dan nyaman. Hijabers bisa pilih
tunik/blouse bahan knitting. Bawa lebih banyak ciput dan inner dengan
aneka warna yang berbeda agar bisa di mix n match dengan hijab berwarna
basic tadi.
Keempat,
jika hijabers pergi ke pantai atau tempat wisata yang beriklim cukup
panas, kenakan tunik lengan panjang yang mudah menyerap keringat.
Pilihlah warna muda agar dapat memantulkan panas cahaya.
Jika
pergi ke pegunungan atau daerah beriklim dingin, gunakan bergo yang
cukup panjang, karena selendangnya bisa berfungsi sebagai syal untuk
menghangatkan tubuh.
Terakhir,
padukan warna color block yang menarik seperti: coklat-biru,
toska-pink, pink-abu atau orange-ungu. Yang terbiasa memakai dress,
pilih busana lebih simpel atau praktis seperti celana panjang, celana
pipa super lebar (palazzo) bisa menjadi pilihan.
Sumber